CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

25.6.09

Istilah Komputer

Berikut ini adalah istilah-istilah yang ada pada dunia komputer yang saya ketahui & jelaskan pada artikel ini:
ATM (Asynchronous Transfer Mode) yaitu sebuah protokol jaringan yang mentransmisikan pada kecepatan 155 Mbps atau lebih.
Backbone adalah saluran atau koneksi berkecepatan tinggi yang menjadi lintasan utama dalam sebuah jaringan.
Bandwidth
menunjukan kapasitas dalam membawa informasi. Istilah ini dapat digunakan dalam banyak hal: Telepon, jaringan kabel, bus, sinyal frekuensi radio, dan monitor. Paling tepat, bandwidth diukur dengan putaran perdetik (cycles per second), atau hertz (Hz), yaitu perbedaan antara frekuensi terendah dan tertinggi yang dapat ditransmisikan. Tetapi juga sering digunakan ukuran bit per second (bps).
BIOS (Basic Input Output System) dalam sistem komputer IBM PC atau kompatibelnya (komputer yang berbasis keluarga prosesor Intel x86) merujuk kepada kumpulan rutin perangkat lunak yang mampu melakukan hal-hal berikut: inisialisasi (penyalaan) serta pengujian terhadap perangkat keras [dalam proses yang disebut dengan Power On Self Test (POST)], memuat dan menjalankan sistem operasi, mengatur beberapa konfigurasi dasar dalam komputer (tanggal, waktu, konfigurasi media penyimpanan, konfigurasi proses booting, kinerja, serta kestabilan komputer), membantu sistem operasi dan aplikasi dalam proses pengaturan perangkat keras dengan menggunakan BIOS Runtime Services.
Bridge adalah peralatan jaringan yang digunakan untuk memperluas/memecah jaringan. Fungsinya untuk menghubungkan & menggabungkan media jaringan yang tidak sama seperti kabel unshielded twisted pair (UTP) & kabel fiber-optic, & untuk menggabungkan arsitektur jaringan yang berbeda seperti Token Ring & Ethernet.
CD ROM (Compact Disc Read Only Memory) yaitu sebuah piringan kompak dari jenis piringan optic (optical disc) yang dapat menyimpan data. Fungsinya yaitu untuk menyimpan data.
CD RW
(Compact Disk Rewritable atau compact Disk Read/Write) yaitu sebuah media penyimpanan cakram berbasis optic yang dapat ditulisi & dihapus lagi untuk ditulisi lagi & untuk menyimpan data. CD RW dapat juga berarti sebuah alat komputer yang mampu menulisi sebuah CD-R (Compact Disk Recordable).
DNS (Domain Name System) adalah sistem yang menerjemahkan domain Internet, seperti www.microsoft.com menjadi alamat Internet, yaitu serangkaian nomor yang terlihat seperti 101.232.12.5. Istilah DNS berhubungan dengan konvensi untuk penamaan host pada Internet dan cara penangan nama-nama tersebut.
e-mail
(Electronic Mail) yaitu pesan atau surat secara elektronik, baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat ke alamat lain di jaringan internet.

Ethernet
adalah protokol LAN yang dikembangkan oleh Xerox Corporation yang bekerjasama dengan DEC dan Intel pada tahun 1976. Ethernet menggunakan topologi bus atau star dan medukung transfer data sampai dengan 10 Mbps. Versi Ethernet yang lebih baru yang disebut 100Base-T (atau Fast Ethernet), mendukung transfer data sampai dengan 100 Mbps, dan versi terbarunya, Gigabit Ethernet, mendukung tranfer data sampai dengan 1 Gigabit per detik atau 1000 Mbps.

FDDI
(Fiber Distributed Data Interface) adalah sebuah protokol jaringan yang menghubungkan antara dua atau lebih jaringan bahkan pada jarak yang jauh.

Gateway
merujuk kepada hardware atau software yang menjembatani dua aplikasi atau jaringan yang tidak kompatibel, sehingga data dapat ditransfer antar komputer yang berbeda-beda. Salah satu contoh penggunaan gateway adalah pada email, sehingga pertukaran email dapat dilakukan pada sistem yang berbeda.

GPS
(Global Positioning System ) adalah sistem navigasi menggunakan 24 satelit MEO (medium earth orbit atau middle earth orbit) yang mengelilingi bumi dan penerima-penerima di bumi.
Hard disk yaitu media penyimpanan pada komputer.
Home Banking merupakan standar melakukan transaksi dengan bank melalui internet.
Host adalah komputer atau perangkat lainnya yang terhubung dalam suatu jaringan. Internet adalah jaringan global yang menghubungkan jutaan komputer. Sejak 1999 Internet telah memiliki 200 juta pemakai di seluruh dunia, dan jumlah ini meningkat cepat. Lebih dari 100 negara terhubung dengan Internet untuk menukar data, berita, dan informasi lainnya.
ISDN (Integrated Services Digital Network) adalah standard komunikasi internasional untuk pengiriman suara, video dan data melalui line telepon digital atau telepon kawat biasa.
ISP (Internet Service Provider) adalah penyedia layanan Internet.
Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer & perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama. Tujuan dari jaringan komputer adalah: membagi sumber daya: contohnya berbagi pemakaian printer, CPU, memori & hardisk, komunikasi: contohnya e-mail,instant messanging, chatting serta akses informasi contohnya web browsing.
Keyboard
(papan ketik) yaitu peralatan mengetik yang digunakan untuk menginput (memasukkan) teks & juga untuk mengontrol pengoperasian komputer.

LAN
(Local Area Network) adalah jaringan yang dibatasi oleh area yang relative kecil, umumnya dibatasi oleh area lingkungan seperti sebuah perkantoran di sebuah gedung, atau sebuah sekolah, dan biasanya tidak jauh dari sekitar 1 km persegi.

LocalTalk
adalah sebuah protokol network yang di kembangkan oleh Apple Computer, Inc. untuk mesin-mesin komputer Macintosh.
Modem (Modulation Demodulation) adalah alat yang umumnya digunakan untuk merubah sinyal analog menjadi digital dan sebaliknya, misalnya untuk menghubungkan antara dua komputer melalui dial-up dengan menggunakan line telepon dalam mengakses data melalui jaringan atau internet.
Monitor
yaitu media output untuk menampilkan / memperlihatkan informasi sehingga dapat dibaca & diketahui. Fungsinya yaitu untuk memaparkan semua aktivitas yang dilakukan komputer.

Motherboard
yaitu papan induk; papan yang berisi rangkaian elektronik yang berfungsi sebagai pusat pengolahan. Fungsinya yaitu untuk meletakkan atau menyimpan komponen-komponen yang ada.
Mouse yaitu alat yang digunakan untuk memasukkan data ke dalam komputer. Fungsinya yaitu pointing (untuk menunjuk), click (klik), double click serta drag & drop. Network merupakan jaringan antar komputer yang menghubungkan satu komputer dengan jaringan lainnya, untuk menyusun jaringan ini, diperlukan perencanaan dari jaringan yang dibangun dengan topologi. Scope jaringan itu sendiri dibagi menjadi 3, yaitu LAN, MAN & WAN. Perangkat yang dibutuhkan untuk mendukung jaringan diantaranya card jaringan.
NIC
(Network Interface Card) atau Adapter Network adalah sebuah komputer hardware yang mutlak dibutuhkan jika kita menginginkan merakit jaringan komputer menggunakan media penghubung kabel. NIC berfungsi menghubungkan server ke sistem pengkabelan Network.

PCMCIA card
adalah kartu jaringan yang digunakan untuk terhubung kedalam sebuah jaringan tanpa menggunakan kabel.

Power Supply
yaitu sebuah kotak yang merupakan tempat transformer, kontrol voltase & kipas. Fungsinya untuk menukarkan jenis kuasa elektrik dari soket dinding (arus ulang alik) kepada jenis yang diguna pakai oleh litar-litar di dalam komputer (arus terus).

PPP
(Point to Point Protocol) yaitu Protokol TCP/IP yang memungkinkan hubungan antara host dengan jaringan dan antara router dengan router atau dapat pula digunakan untuk hubungan serial antara 2 sistem.
Printer yaitu alat yang digunakan mencetak data-data yang telah kita input. Fungsinya untuk memindai, mencetak, memperbanyak hingga menjilid dokumen menjadi satu dalam satu mesin.
Processor
yaitu pemroses; prosesor. Mempunyai fungsi untuk membaca dan menginterprestasikan instruksi, melakukan eksekusi & menyimpan hasil-hasil dalam memori.
Protocol adalah aturan-aturan main yang mengatur komunikasi diantara beberapa komputer di dalam sebuah jaringan, aturan itu termasuk di dalamnya petunjuk yang berlaku bagi cara-cara atau metode mengakses sebuah jaringan, topologi fisik, tipe-tipe kabel dan kecepatan transfer data.
RAM
(Random Access Memory) yaitu tipe penyimpanan komputer yang isinya dapat diakses dalam waktu yang tetap memperdulikan letak data tersebut dalam memori. Fungsinya untuk penyimpanan primer (memori utama) dalam komputer untuk digunakan & mengubah informasi secara aktif.

Repeater
yaitu Suatu perangkat yang dipasang di titik-titik tertentu dalam jaringan untuk memperbarui sinyal-sinyal yang di transmisikan agar mencapai kembali kekuatan dan bentuknya yang semula, guna memperpanjang jarak yang dapat di tempuh.

Router
adalah peralatan jaringan yang digunakan untuk memperluas atau memecah jaringan dengan melanjutkan paket-paket dari satu jaringan logika ke jaringan yang lain.
Satellite adalah alat elektronik yan mengorbit bumi yang mampu bertahan sendiri.
Server
yaitu suatu unit yang berfungsi untuk menyimpan informasi dan untuk mengelola suatu jaringan komputer. Komputer server akan melayani seluruh client atau worstation yang terhubung ke jaringannya.
TCP/IP (Transmission Control Protokol) adalah dua buah protokol yang dikembangkan oleh militer AS yang memungkinkan komputer pada jaringan dapat saling berhubungan. IP digunakan untuk memindahkan paket data antar simpul. TCP digunakan untuk memverifikasi pengiriman dari client ke server. TCP/IP adalah dasar internet dan dapat ditemukan pada semua system operasi modern, seperti Unix dan Windows.
Telecommuting
juga disebut electronic commuting. Praktek bekerja pada satu lokasi (biasanya dirumah) dan komunikasi dengan kontor utama pada lokasi lain melalui komputer pribadi yang dilengkapi dengan modem dan software komunikasi.

Teleconferencing
adalah konferensi jarak jauh atau komunikasi interaktif antara tiga orang atau lebih yang terpisah jauh secara geografis.
Topologi yaitu pengaturan keterhubungan antar sistem komputer. Terdapat bermacam-macam topologi seperti bus, star, dan ring.
UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah jenis kabel yang terdiri dari dua kawat tak terbungkus yang berpilin. Kabel UTP banyak digunakan pada Local Area Networks (LAN) & sambungan telepon karena harganya lebih murah. Kabel UTP tidak sebaik kabel koaksial dan serat optik dalam hal penyediaan bandwidth dan ketahanan terhadap interferensi.
VGA
(Video Graphics Array) yaitu sebuah standar tampilan komputer analog yang dipasarkan pertama kali oleh IBM pada tahun 1987. Fungsinya untuk menerjemahkan output (keluaran) komputer ke monitor.
Videotext merupakan istilah yang dibuat ITU untuk menjelasan peralatan TV yang digunakan untuk menampilkan data berbasis komputer, baik dikirimkan lewat telepon atau kanal pemancar.
WAN
(Wide Area Networks) adalah jaringan yang lingkupnya biasanya sudah menggunakan sarana Satelit ataupun kabel bawah laut.
Wi-Fi (Wireless Fidelity) adalah nama dagang resmi untuk IEEE 802.11b yang dibuat oleh Wireless Ethernet Compatibility Aliance (WECA). Istilah Wi-Fi menggantikan 802.11b seperti halnya istilah Ethernet menggantikan IEEE 802.3. Produk yang disertifikasi oleh WECA sebagai Wi-Fi dapat beroperasi bersama meskipun dibuat oleh perusahaan yang berbeda.
Workstation adalah komputer yang terhubung dengan sebuah LAN. Istilah workstation juga digunakan untuk menyebut komputer yang digunakan untuk aplikasi teknik (CAD/CAM), desktop publishing, pengembangan software & aplikasi lainnya yang membutuhkan tingkat komputasi dan kemampuan grafis yang cukup tinggi.


0 komentar: